Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Makassar (UNM) kembali mengadakan Pengenalan Kehidupan Kampus untuk Mahasiswa Baru (PKKMB). Kegiatan ini dilaksanakan di Pelataran Gedung Science Square Kampus FMIPA UNM Parangtambung, (16/8).
Sebanyak 972 mahasiswa baru FMIPA UNM mengikuti kegiatan PKKMB tersebut. Mereka disambut resmi oleh Dekan FMIPA UNM, Suwardi Annas. Dalam sambutannya, ia mengunggulkan FMIPA UNM ini, katanya kepada mahasiswa baru bahwa FMIPA UNM adalah adalah fakultas terbaik dengan tenaga pengajar terbanyak diantara 9 fakultas di UNM.
"Sebanyak 181 dosen di FMIPA. Ada 21 profesor, 89 doktor, dan magister. Selain itu, FMIPA adalah fakultas dengan prodi akreditasi A terbanyak di UNM yaitu sebanyak 8 prodi terakreditasi A dan 4 prodi yang terakreditasi B," ungkapnya
Lanjut, Dekan yang belum cukup menjabat selama satahun ini mengatakan bahwa FMIPA kedepannya akan tetap menjadi fakultas unggul sehingga mahasiswa tidak akan merasa rugi untuk belajar di kampus yang melahirkan banyak peneliti ini. Menutup sambutannya, dosen statistika ini mengucapkan selamat datang kepada seluruh Mahasiswa baru FMIPA UNM.
"Kedepannya kita akan tetap menjadikan FMIPA sebagai kampus yang unggul di seluruh fakultas," katanya.
Sementara itu jurusan fisika FMIPA UNM sendiri menerima sebanyak 139 mahasiswa baru dari empat prodi.
Jumat, 16 Agustus 2019
972 Mahasiswa Baru Ikuti PKKMB FMIPA UNM
Tags
# Hubungan Masyarakat
# Mahasiswa Baru
# PKKMB FMIPA UNM
Share This
About HMJ Fisika FMIPA UNM
PKKMB FMIPA UNM
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Author Details
HMJ Fisika FMIPA UNM adalah organisasi intra jurusan fisika FMIPA UNM yang berfungsi sebagai wadah bagi mahasiswa jurusan Fisika.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar