Andi Willy Wijaya, akrab dipanggil Willy merupakan mahasiswa dari kelas Pendidikan Angkatan 2014 berasal dari Kab Soppeng. Saat ini mengikuti organisasi seperti GenRe SulSel yang berada di bawah naungan BKKBN, ikut bela diri Jit Kun Do di Universitas Hasanuddin, menjadi Asisten Laboratorium Komputer Fisika FMIPA UNM, serta bergabung di komunitas KOMA Youth Collaboration.
Baru-baru ini Willy telah mengikuti event kepemudaan dan lulus menjadi participant Youth Adventure Day 2017 yang merupakan sebuah program pengembangan diri berbasis experiental learning, adventurial, outbond, dan penguatan nilai-nilai kepemimpinan menggunakan ESQ Approach yang diselenggarakan oleh Indonesia Youth Dream dari seluruh Indonesia untuk bersama-sama menggali serta mengembangkan potensi diri sekaligus belajar banyak hal bersama alam. Pendaftar YAD 2017 sebanyak 2523 orang dan hanya 150 orang yang dinyatakan lulus termasuk mahasiswa Fisika satu ini. Kegiatan tersebut berlangsung pada 17-19 Maret 2017. Adapun rangkaian kegiatan yang diikuti seperti Inspiration Session, Knowing Yourself, Adventure Session, Green Movement Activity, Youth Culture Night, dan Dream Planning Workshop. Menurutnya, kegiatan YAD 2017 ini memberikan banyak manfaat dan dapat bertemu dengan teman-teman baru yang berlatar belakang berbeda, suku, budaya, bahasadan tentunya masih banyak lagi.
Beberapa dokumentasi Willy dalam kegiatan YAD 2017
|
Kumpul bersama dengan teman baru di Kebun Buah Mangunan, Yogyakarta |
|
Foto bersama sebelum Adventure Session di YAD 2017 |
|
Foto bersama Fasilitator YAD 2017 |
Untuk teman-teman Fisika yang punya kegiatan positif, silahkan dikirimkan di email HIMAFI FMIPA UNM
kehimafian.unm@gmail.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar