Baksos : Aplikasi Studi Mahasiswa 2015 | Kegiatan ASM ini merupakan program kerja yang dilaksanakan oleh Himpunan Mahasiswa Fisika setiap tahunnya, kegiatan ini merupakan bentuk pengaplikasian tentang studi yang didapatkan dibangku perkuliahan baik dari Program Kependidikan maupun Sains dan juga merupakan bentuk Pengabdian kepada Masyarakat yang terdapat dalam Tridharma Perguruan Tinggi. Kali ini Baksos ASM akan dilaksanakan di Kabupaten Barru yakni bertempat di dua lokasi yaitu di SMKN 2 BARRU dan lokasi Alam Waesai Tanete Riaja.
Adapun Kegiatan ini bertemakan "Implementasi Studi Kemahasiswaan dalam Upaya Meningkatkan Skill dan Kreativitas Masyarakat". kegiatan ini berlangsung selama satu minggu sejak 03 - 09 Agustus dengan mengambil 5 hari di sekolah dan 2 hari di lokasi Eksplorasi, adapun paket kegiatan yang akan dilaksanakan yaitu :
Kependidikan :
1. Pembimbingan Praktikum Fisika
2. Leadership Training
3. Workshop Karya Tulis Ilmiah Remaja
Sains :
1. Aplikasi IPTEK
2. Eksplorasi Mineral
Bakat :
1. Pentas Seni
ASM 2015 ini melibatkan Mahasiswa Fisika Prodi Kependidikan Fisika dan Sains Fisika ( Fisika Bumi dan Fisika Material ) yang terdiri dari angkatan 2014,2013,2012,2011 dan 2010.
Dalam Kegiatan ini diharapkan bahwa apa yang Mahasiswa dapatkan dalam Studinya dapat diterapkan ke masyarakat dan bermanfaat bagi masyarakat tersebut.
HIMAFI || Himpunan Mahasiswa Fisika FMIPA UNM 2014 - 2014
Facebook : Himafi FMIPA UNM
Twitter : @PhinisiPhysics
Email : kehimafian.unm@gmail.com
Instagram : @himafi_unm
Website : www.himafi-unm.org
Rabu, 29 Juli 2015
Home
Aplikasi Studi Mahasiswa (ASM)
ASM 2015
Himafi 2014-2015
Humas
Baksos : Aplikasi Studi Mahasiswa 2015
Baksos : Aplikasi Studi Mahasiswa 2015
Tags
# Aplikasi Studi Mahasiswa (ASM)
# ASM 2015
# Himafi 2014-2015
# Humas
Share This
About HMJ Fisika FMIPA UNM
Humas
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Author Details
HMJ Fisika FMIPA UNM adalah organisasi intra jurusan fisika FMIPA UNM yang berfungsi sebagai wadah bagi mahasiswa jurusan Fisika.
please comment
BalasHapusmasih teringat momen 2 tahun lalu
BalasHapus